Bogor, Jawa Barat – Mitrapolri.com|
Aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh NGO bersatu Kabupaten Bogor mengagetkan seluruh Forkompinda dan DPRD Bogor. Aksi damai tersebut dilakukan pada kamis 02/10/2025 mendapat perhatian dari masyarakat Kabupaten Bogor.
Setelah melakukan orasi didepan Gedung Kantor Bupati/Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) akhirnya disambut hangat oleh Bupati Rudy Susmanto bersama jajaran dan juga anggota Dewan. Respon positif dari Pemerintah Kabupaten Bogor tidak disia-siakan oleh para pengunjuk rasa.
Para Demonstran yang tergabung dalam NGO Kabupaten Bogor menyuarakan berbagai aspirasi masyarakat. Dalam pertemuan dengan Bupati Bogor Rudy Susmanto yang didampingi Sekda, Anggota DPRD dan Juga Kepala-Kepala Dinas diadakan dialog terbuka serta trasparan.
- BACA JUGA : Gugatan Praperadilan Penetapan Tersangka Pengancaman Driver PT Asmin di Wilayah Kapuas Ditolak
- BACA JUGA : Buntut Dugaan Perusakan Fasilitas Makam, Warga Datangi Polsek Kuala Nagan Raya
- BACA JUGA : Gerakan Pangan Murah, Ditbinmas Polda Kalteng Jual Beras SPHP Harga Rp 60 Ribu Setiap Senin-Jumat
Bupati sangat mendengarkan dan konsen akan menindak lanjuti aspirasi masyarakat yang disampaikan melalui NGO bersatu. Ketua aksi demo Rizwan menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Jajaran Pemkab Bogor dan DPRD.
Etikad baik Pemerintah amat sangat kami hargai dimana telah menerima kami para Ketua-Ketua Organisasi Wartawan yang bergabung dalam NGO dan ini bukti bahwa aspirasi kami tidak diabaikan.
Kedepannya, lanjut Rizwan, keberpihakan Pemerintah terhadap masyarakat harus dinomor satukan. Artinya, lebih lanjut kami menunggu hasil yang diambil pemerintah mengenai revisi Perbup No.44/2023 bersama tim khusus yang akan membahas tentang perubahan atau pasal-pasal yang bermasalah tidal pro rakyat.
Ini kemajuan besar, momentum ini menjadi langlah awal bagi terciptanya konduktifitas, transparansi kebijakan serta akuntabilitas dalam memperbaiki kinerja Pemerintah Kabupaten Bogor.
(RH)