JAKARTA – MITRAPOLRI.COM
Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati masuk daftar wanita paling berpengaruh di dunia 2021. Ia menempati peringkat ke-17 dalam versi majalah Fortune.
Perempuan kelahiran Tasikmalaya, 25 Desember 1967 itu berhak atas gelarnya karena kemampuan melewati tantangan triple shock.
Ketiganya adalah harga minyak yang jatuh, penurunan permintaan bahan bakar, serta tekanan nilai tukar yang dialami Pertamina selama pandemi 2020.
Majalah Fortune menilai ketiga hal ini menurunkan pendapatan serta laba perusahaan tersebut. Pimpinan Nicke berhasil membawa Pertamina mencapai target produksi migas pada paruh pertama 2021. Nicke juga mendukung transisi energi dengan membangun portofolio Energi Baru Terbarukan (EBT).
Nicke adalah seorang lulusan gelar Master Hukum Bisnis di Universitas Padjadjaran tahun 2009. Saat sarjana, dia menempuh pendidikan di jurusan Teknik Industri di Institut Teknologi Bandung (ITB) yang lulus pada 1991.
Sejumlah CEO global juga termasuk dalam daftar wanita paling berpengaruh di dunia ini. CEO FGlaxoSmithKline Emma Walmsey ada di posisi pertama, kedua adalah CEO Ping An Group Jessica Tan, dan ketiga ditempati CEO Banci Santander Ana Bitin.
Di bawah Nicke, ada President Global Foods & refreshment Unilever Hanneke Faber di ranking ke-23. CEO Norsk Hydro Hilde Merete Aasheim ranking ke-24. CEO P&G Alexandra Keith di peringkat ke-37 serta CEO OCBS NISP Helen Wong di peringkat ke-41.
- Baca Juga : Malam Pengantar Tugas Kasdam I/BB, Pangdam: Terima Kasih Brigjen Didied, Selamat Datang Brigjen Purwito
“Pengakuan ini merupakan bukti nyata besarnya kepercayaan internasional terhadap Pertamina yang terus bergerak mengantisipasi transisi energi,” kata Nicke.
Discussion about this post