PAPUA – MITRAPOLRI.COM
Satgas Nemangkawi melakukan sweeping menjelang PON XX di Papua. DPO bersenjata yang masih belum tertangkap kini akan diburu oleh Satgas Nemangkawi. Kasatgas Humas Nemangkawi menjelaskan, “Kali ini satgas berhasil menangkap DPO 3 laporan Polisi, atas nama Ananias Yalak Alias Senat Soll di Jalan Samaru Distrik Dekai Kab. Yahukimo pada Kamis, 2 September 2021 pukul 05.30 WIT”.
1. Laporan Polisi Nomor : LP / 55 / XII / 2019 / Papua / Res Yahukimo, tanggal 01 Desember 2019, tentang Pembakaran ATM Bank BRI Cab. Dekai-Yahukimo.
2. Laporan Polisi Nomor : LP / 38 / VII / 2020 / Papua / Res Yahukimo, tanggal 11 Agustus 2020, tentang pembunuhan terhadap Staf KPU-Dekai HENDRY JOVINSKY di jembatan kali Teh-Dekai.
3. Laporan Polisi Nomor : LP / 39 / VII / 2020 / Papua / Res Yahukimo, tanggal 20 Agustus 2020, pembunuhan terhadap masyarakat (swasta) MUHAMMAD TOYIB di Jl. Bandara Dekai.
Kronologis penangkapan, pada pukul 03.46 WIT, Satgas Nemangkawi dan Personil Polres Yahukimo yang dipimpin Kapolres Yahukimo bergerak menuju lokasi Sasaran di jalan Samaru distrik Dekai Kab. Yahukimo.Pukul 05.28 Wit, Tim tiba dilokasi sasaran selajutnya melakukan penggerebekan disebuah rumah dna langsung melakukan penangkapan terhadap sdr. ANANIAS YALAK Alias SENAT SOLL dan mengamankan 5 (lima) orang lainnya dari dalam rumah tersebut (Pilas Matuan, Apius tabla, Mekison, Sapuk Asso, Abert Matuan). Pukul 05.45 Wit, Tim bergerak dari lokasi TKP menuju RSUD Dekai guna melakukan pemeriksaan Medis dikarenakan Ananias tertembak pada kaki sebelah kiri dan kanan karena melawan dan hendak melarikan diri pada saat ditangkap.
Discussion about this post